Jangan Sampai Anakmu Jadi Korban! Terapkan Parenting Digital Sekarang!
- Aprilia Putri Sandora
- 14 Mar
- 2 menit membaca
Diperbarui: 25 Mar
Internet itu seperti dunia tanpa batas. Anak-anak bisa belajar hal baru, bermain game seru, atau menonton video edukatif. Tapi di balik semua itu, ada risiko yang perlu diwaspadai. Sebagai orang tua, kita harus siap mendampingi mereka agar tetap aman dan nyaman saat berselancar di dunia maya. Nah, ini dia 5 tips Parenting Digital yang bisa kamu terapkan!
1. Bangun Kebiasaan Ngobrol Santai

Jangan sampai anak merasa takut atau enggan cerita soal aktivitas online mereka. Bangun kebiasaan ngobrol santai setiap hari. Tanyakan, "Hari ini lihat apa aja di internet?" atau "Ada video seru yang kamu tonton?" Dengan komunikasi yang terbuka, anak akan lebih mudah curhat kalau ada hal yang mengganggu mereka.
2. Jelaskan Soal Privasi Online

Bantu anak memahami bahwa tidak semua hal boleh dibagikan di internet. Ajari mereka untuk tidak sembarangan menyebutkan nama lengkap, alamat rumah, atau sekolah di media sosial atau game online. Ingatkan juga bahwa sekali sesuatu diunggah, jejak digitalnya akan selalu ada.
3. Gunakan Fitur Keamanan Parenting Digital

Jangan ragu untuk mengaktifkan Parental Control di gadget atau perangkat elektronik anak. Fitur ini bisa membantu memfilter konten yang tidak sesuai dan membatasi waktu penggunaan layar. Selain itu, kamu juga bisa mengatur agar mereka hanya bisa mengakses situs dan aplikasi yang aman.
4. Dampingi Anak Saat Online

Kalau anak sering main game atau nonton YouTube, coba ikut terlibat. Cari tahu apa yang mereka suka dan tonton atau mainkan bersama mereka. Selain bikin anak lebih nyaman, ini juga bisa jadi momen bonding yang seru.
5. Arahkan Anak Jadi Kreator Teknologi

Daripada hanya jadi penonton atau pemain game, kenapa nggak ajak anak untuk belajar membuat game atau aplikasi sendiri? Dengan belajar coding, anak-anak bisa mengembangkan kreativitas, melatih logika berpikir, dan memahami cara kerja teknologi.
Di Koding Next, anak usia 4-16 tahun bisa belajar coding dengan cara yang seru dan interaktif! Mereka bisa bikin game, aplikasi, hingga website dengan bimbingan guru profesional. Yuk, daftarkan anakmu sekarang di
Commentaires